Nasdem Ajak Semua Parpol Membangun Negeri


Metrotvnews.com, Jakarta: Kongres Nasional I Partai NasDem resmi ditutup, Sabtu (26/1) malam. Salah satu hasil kongres tersebut menetapkan Surya Paloh sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem secara aklamasi.

Dalam pidato politik perdana sebagai Ketua Umum, Surya menyampaikan arahan politiknya secara spontan dan terkesan santai.

"Dalam suasana seperti ini, yang bahagia, saya ingin membicarakan hal yang santai. Maka saya simpan saja (teks pidato) ini," pungkas Surya kepada 5.000 kader NasDem yang hadir di JCC.

Sambil menempelkan kedua tangannya di mimbar, Surya memberikan arahan politik agar NasDem mampu menjawab kebutuhan bangsa.

Menurutnya, dalam situasi bangsa saat ini dan parpol yang menjadi sorotan publik memiliki arti tersendiri bagi NasDem yang akan membawa angin perubahan.

"Kita menyadari lemahnya posisi parpol saat ini dan NasDem tidak mau itu terjadi. NasDem ingin menawarkan keinginan tulus dengan semangat untuk mengajak semua kekuatan parpol yang ada di negeri ini bersama NasDem untuk membangun negeri ini. Kita bangkit," tegas Surya disambut ribuan tepukan.

Tidak lupa, pendiri Partai NasDem tersebut memberikan arahan dalam rangka menyambut Pemilu 2014. Seyogianya, tambah Surya, kompetisi dalam 2014 mau tidak mau harus dilewati, tapi harus dilakukan dengan santun.

"NasDem siap berkompetisi, tapi tidak dalam suasana saling menghina, saling menjatuhkan, tapi saling membanggakan dan membesarkan hati. Dengan segala kerendahan, mengajak para sahabat dan semua kekuatan parpol, inilah yang dibutuhkan bangsa kita. Kompetisi dalam harmoni."

Surya menegaskan seandainya kekuatan politik di indonesia mengerti pentingnya solidaritas dan keberagaman, inilah yang akan membawa Indonesia baru dalam perubahan yang membangun.

Tidak lebih dari 15 menit, Surya pun mengakhiri pidatonya yang dilanjutkan dengan acara tarian rakyat yang mampu menghibur ribuan kader NasDem dengan bintang tamu penyanyi rap Iwa K.

Kongres I Partai NasDem pun dihadiri Ketua Umum Partai Hanura Wiranto, Sekjen Golkar Idrus Marham, Rizal Ramli, Komaruddin Hidayat, dan lainnya.

0 komentar: